CEO Astra Credit Companies Jodjana Jody (kiri), didampingi Deputy Chief Sales Officer Ezar Kumendang, melihat hadiah utama program undian berhadiah 3Xtra 5urprise, 60 Get It, yang diluncurkan, di Jakarta, Jumat (17/02/2017). Menyambut usianya yang ke-35 dan HUT Astra ke-60, ACC, perusahaan pembiayaan, meluncurkan VIP ACCess dan program undian berhadiah 3Xtra 5urprise, 60 Get It. VIP ACCess memberikan bunga kompetitif serta proses cepat, mudah dan fleksibel. Masyarakat diberikan variasi pilihan paket kredit yang menarik untuk semua tipe kendaraan dengan pelayanan same day proses mulai dari aplikasi diterima hingga pencetakan kontrak pembiayaan. Dalam program ini ACC menyediakan hadiah utama 1 unit mobil Toyota Alphard, 1 unit Toyota Calya, 1 unit Daihatsu Sigra, dan hadiah menarik lainnya bernilai miliaran rupiah.
Anda punya koleksi foto jalan-jalan yang keren, liburan tak terlupakan, atau foto indah penuh makna?
Kirim foto-foto Anda untuk tampil di GALERIMU SINDOnews.com