Calon pekerja dan karyawan ISS Indonesia mengikuti pelatihan dan pembekalan di Pusat Pelatihan dan Kantor Pusat ISS Bintaro, Jakarta Selatan, Selasa (12/12/2017). ISS hadir di Indonesia sejak tahun 1996, menawarkan berbagai layanan mulai dari cleaning, security, catering, office support, pest control, gardening dan lanscaping, housekeeping hingga parking management. ISS Indonesia yang merupakan penyedia layanan fasilitas terpadu pertama yang memperkenalkan sistem manajemen keuangan yang profesional dan kepatuhan tehadap hukum, perundangan dan peraturan yang berlaku. Dari segi finansial, kontribusi ISS Indonesia terhadap ISS Global hanya di urutan 20. Namun, dari segi SDM merupakan yang terbesar, yakni 62.000 tenaga kerja dan beroperasi di 11 kota besar dengan jumlah klien lebih dari 1.400 perusahaan dan mampu menyerap 1.000-2.000 tenaga kerja per bulan.
Anda punya koleksi foto jalan-jalan yang keren, liburan tak terlupakan, atau foto indah penuh makna?
Kirim foto-foto Anda untuk tampil di GALERIMU SINDOnews.com