Menjelang event Semen Indonesia Trail Run (SMI Trail Run) 2018, Semen Indonesia mengajak 40 pelari untuk try out di Ranu Kumbolo, Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Malang, Jawa Timur, Minggu (14/10/2018). Dalam event yang digelar dengan tema SMI Trail Run Camp, para peserta mengikuti serangkaian kegiatan yang disusun untuk persiapan fisik dan mental.
Selama dua hari, peserta mengikuti serangkaian pelatihan fisik melalui kelas yoga bersama Vonny Tanri Opu dan pelatihan teknik bersama Finisher 100 Miles Ultra-Trail du Mont Blanc, Shindy Patricia dan Juara 1 Kategori 36K Rinjani Trail Ultramarathon, Mykhailo Pavliuk.
Selain persiapan fisik, peserta mendapatkan kesempatan untuk sharing dan berdiskusi bersama para trainer yang berpengalaman dan sudah menjuarai berbagai event nasional. Pada akhir SMI Trail Run Camp, peserta merasakan sensasi berlari sejauh 5 km dengan rute mengelilingi Ranu Kumbolo dan Oro-Oro Ombo.
Anda punya koleksi foto jalan-jalan yang keren, liburan tak terlupakan, atau foto indah penuh makna?
Kirim foto-foto Anda untuk tampil di GALERIMU SINDOnews.com