Sebanyak 1.069 pembalap sepeda dari berbagai daerah mengikuti ajang lomba balap sepeda Tugu Muda Race Championship 2019 di kawasan Banjir Kanal Barat, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (23/6/2019). Kegiatan tersebut diikuti oleh perwakilan atlet balap sepeda dari 19 provinsi di Indonesia serta perwakilan dari Singapura dan Belanda.
Ajang yang memperebutkan hadiah total Rp167,5 juta ini melombakan 20 kategori, di antaranya Woman Pra Youth, Man Pra Youth, Woman Youth, Man Youth, Man Junior, Woman Open, Man Open, BMX KU A/PI, BMX KU A/PA, BMX KU B/PA dan PI, BMX KU C/ PA dan PI, TTT Master, Seli A Open, Master D, Master C, Seli B Lokal Semarang, Master B, dan Master A.
Anda punya koleksi foto jalan-jalan yang keren, liburan tak terlupakan, atau foto indah penuh makna?
Kirim foto-foto Anda untuk tampil di GALERIMU SINDOnews.com