Sejumlah calon tenaga kerja Indonesia (TKI) ilegal diamankan petugas Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja (BNP2TKI) dalam penggerebekan sebuah rumah yang diduga merupakan penampungan TKI ilegal di Asem Baris, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (20/11) malam. Penggerebekan yang dipimpin langsung oleh Kepala BNP2TKI Jumhur Hidayat ini berhasil menemukan puluhan tenaga kerja yang akan dikirim ke Abu Dhabi. Penggerebekan ini dilakukan setelah mengungkap adanya jaringan penyelundupan ilegal terhadap tenaga kerja Indonesia.
Anda punya koleksi foto jalan-jalan yang keren, liburan tak terlupakan, atau foto indah penuh makna?
Kirim foto-foto Anda untuk tampil di GALERIMU SINDOnews.com