Basarnas Semarang Gelar Pelatihan Pemurnian Air

Selasa, 08 Februari 2022 - 19:06 WIB
Sejumlah personel Kantor Pencarian dan Pertolongan Semarang menggelar pelatihan pemurnian air di Sungai Banjir Kanal Barat Semarang, Jawa Tengah, Selasa (8/2/2022).
click to zoom
Kegiatan ini berupa penggunaan alat water purifier yang dioperasikan di atas truk Tactical Disaster Support Vehicle atau kendaraan bantuan bencana taktis.
click to zoom
Para personel dilatih bagaimana cara menyuling air kotor menjadi air bersih siap pakai dan siap minum dengan mengoperasikan alat water purifier. Terlihat dengan menggunakan alat water purifier tersebut, air sungai yang awalnya keruh berwarna coklat menjadi bening dan siap dipakai untuk keperluan sehari-hari bahkan bisa untuk diminum.
click to zoom
Di dalam alat tersebut terdapat 3 selang, satu selang sebagai penyedot air kotor, dan dua selang lainnya akan mengeluarkan dua jenis air yakni air siap pakai (mencuci, mandi, dll) serta air residu atau air kotor sisa penyulingan.
click to zoom
Dengan pelatihan ini diharapkan para personel Kantor Pencarian dan Pertolongan Semarang mampu mengoperasionalkan peralatan tersebut dan bisa membantu kebutuhan air bersih bila terjadi bencana sewaktu-waktu.
click to zoom
Sejumlah personel Kantor Pencarian dan Pertolongan Semarang menggelar pelatihan pemurnian air di Sungai Banjir Kanal Barat Semarang, Jawa Tengah, Selasa (8/2/2022). Kegiatan ini berupa penggunaan alat water purifier yang dioperasikan di atas truk Tactical Disaster Support Vehicle atau kendaraan bantuan bencana taktis.

Para personel dilatih bagaimana cara menyuling air kotor menjadi air bersih siap pakai dan siap minum dengan mengoperasikan alat water purifier. Terlihat dengan menggunakan alat water purifier tersebut, air sungai yang awalnya keruh berwarna coklat menjadi bening dan siap dipakai untuk keperluan sehari-hari bahkan bisa untuk diminum.

Di dalam alat tersebut terdapat 3 selang, satu selang sebagai penyedot air kotor, dan dua selang lainnya akan mengeluarkan dua jenis air yakni air siap pakai (mencuci, mandi, dll) serta air residu atau air kotor sisa penyulingan.

Dengan pelatihan ini diharapkan para personel Kantor Pencarian dan Pertolongan Semarang mampu mengoperasionalkan peralatan tersebut dan bisa membantu kebutuhan air bersih bila terjadi bencana sewaktu-waktu.
(sra)
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More