Rumah Zakat Luncurkan Bismillah Qurban Aman di Tengah Wabah PMK
Kamis, 16 Juni 2022 - 04:42 WIB
CEO Rumah Zakat Nur Efendi (kiri) dan Donatur & Brand Ambassador Superqurban Citra Kirana berbincang disela jumpa pers di Jakarta, Rabu (15/6/2022). Di tengah meningkatnya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada ternak, Rumah Zakat memastikan hewan qurban titipan dari masyarakat tetap sehat. Oleh karena itu menjelang Hari Raya Idul Adha ini Rumah Zakat meluncurkan gerakan Bismillah Qurban Aman di Tengah Wabah PMK.
“InsyaAllah kami memastikan hewan qurban yang disembelih di hari Idul Adha dan hari tasyrik sehat. Alhamdulillah MUI telah mengeluarkan fatwa terkait qurban di masa wabah PMK. Rumah Zakat mengikuti arahan dari MUI, supaya ibadah qurban berjalan sesuai syariah,” ungkap CEO Rumah Zakat Nur Efendi.
“InsyaAllah kami memastikan hewan qurban yang disembelih di hari Idul Adha dan hari tasyrik sehat. Alhamdulillah MUI telah mengeluarkan fatwa terkait qurban di masa wabah PMK. Rumah Zakat mengikuti arahan dari MUI, supaya ibadah qurban berjalan sesuai syariah,” ungkap CEO Rumah Zakat Nur Efendi.
(sra)