Bukan Kaleng-kaleng, Perenang Disabilitas Indonesia Ini Borong 3 Emas di APG 2022

Rabu, 03 Agustus 2022 - 18:15 WIB
Jendi Panggabean (topi merah) atlet disabilitas Indonesia sukses meraih tiga medali emas pada cabang olahraga para-renang ASEAN Para Games 2022 di GOR Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (3/8/2022).
click to zoom
Dua medali emas diraih Jendi dari nomor perorangan, yakni 100 meter gaya punggung putra S9 dan 100 meter gaya kupu-kupu putra S9.
click to zoom
Sedangkan satu nomor diraih dari nomor estafet 4x100 meter gaya ganti putra 34 point bersama tiga perenang, yakni Rino Saputra, Guntur, dan Zaki Zulkarnain.
click to zoom
Hebatnya, Jendi juga memecahkan rekor di dua nomor, yakni di nomor 100 meter gaya kupu-kupu putra S9 dengan catatan waktu 1 menit 4,71 detik.
click to zoom
Jendi Panggabean (topi merah) atlet disabilitas Indonesia sukses meraih tiga medali emas pada cabang olahraga para-renang ASEAN Para Games 2022 di GOR Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (3/8/2022). Dua medali emas diraih Jendi dari nomor perorangan, yakni 100 meter gaya punggung putra S9 dan 100 meter gaya kupu-kupu putra S9. Sedangkan satu nomor diraih dari nomor estafet 4x100 meter gaya ganti putra 34 point bersama tiga perenang, yakni Rino Saputra, Guntur, dan Zaki Zulkarnain.

Hebatnya, Jendi juga memecahkan rekor di dua nomor, yakni di nomor 100 meter gaya kupu-kupu putra S9 dengan catatan waktu 1 menit 4,71 detik. Catatan waktu itu memecahkan rekor yang dicetak Huynh Amh Khoa Vo dengan 1 menit 6,12 detik pada 2011. Rekor kedua dicetak Jendi dan kawan-kawan pada nomor estafet 4x100 meter gaya ganti putra 34 poin dengan catatan waktu 4 menit 44,92 detik.
(sra)
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More