Terinspirasi Syair Lampung Karam, Under the Volcano Siap Dipentaskan

Jum'at, 19 Agustus 2022 - 09:55 WIB
Pemain teater mementaskan cuplikan adegan Under the Volcano di sela konferensi pers di Jakarta, Kamis (18/8/2022)
click to zoom
Pemain teater mementaskan cuplikan adegan Under the Volcano di sela konferensi pers di Jakarta, Kamis (18/8/2022)
click to zoom
Kiri-kanan) Perwakilan Bumi Purnati Indonesia Sapta Nirwandar, Direktur Artistik Bumi Purnati Indonesia Restu Kusumaningrum, Sutradara Yusril Katil, President Director Ciputra Artpreneur Rina Ciputra Sastrawinata dan Program Manager Bakti Budaya Djarum Foundation Billy Gamaliel di sela konferensi pers di Jakarta, Kamis (18/8/2022)
click to zoom
Pemain teater menggelar latihan pementasan Under the Volcano di Jakarta, baru-baru ini
click to zoom
Pertunjukan teater berkelas internasional bertajuk Under the Volcano yang telah dipentaskan di berbagai negara siap ditampilkan bagi penonton di Ibu Kota. Gelaran kolaborasi Bumi Purnati Indonesia dan Komunitas Seni Hitam Putih Sumatera Barat dengan dukungan dari Bakti Budaya Djarum Foundation dan Ciputra Artpreneur ini akan digelar di Ciputra Artpreneur Theater, Jakarta pada Sabtu (27/8/2022) mendatang.

Karya yang terinspirasi dari Syair Lampung Karam karya Muhammad Saleh (1883) ini beberapa kali ditampilkan di luar negeri termasuk di antaranya dalam Olimpiade Teater ke-6 di Dayin Theatre, Beijing, China pada 2016 dan terakhir dipentaskan pada perhelatan budaya Borobudur Writers & Cultural Festval (BWCF) 2018 di Candi Borobudur, Magelang.

Pementasan Under the Volcano disutradarai Yusril Katil ini dibagi menjadi enam bagian serta dilakonkan dengan narasi berbahasa Melayu dan Minangkabau dengan elemen silat, tarian musik dan efek visual digital yang menakjubkan. "Selain menampilkan dan memperkenalkan budaya Minangkabau yang dikemas dengan sangat baik dan menarik, lakon Under the Volcano juga mengenalkan penikmat seni dengan syair-syair lampau yang kaya akan nilai sejarah." ujar Renitasari Adrian, Program Director Bakti Budaya Djarum Foundation.
(ary)
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More