MNC Peduli dan Lotte Mart Bagikan Bingkisan untuk Petugas Rumah Sakit Hermina Kemayoran
Jum'at, 25 September 2020 - 16:08 WIB
MNC Peduli dan Lotte Mart kembali menyalurkan bingkisan sembako kepada petugas rumah sakit. Kali ini bantuan disalurkan kepada pekerja medis dan non medis di Rumah Sakit Hermina Kemayoran.
Penyaluran bantuan kembali diberikan kepada petugas rumah sakit di Jakarta dikarenakan masih tingginya positivity rate Covid-19 di Jakarta. Hingga saat ini, DKI Jakarta masih menjadi penyumbang terbesar kasus positif Covid-19 di Indonesia. Walaupun PSBB ketat telah diperpanjang, dan kasus aktif telah berkurang para petugas rumah sakit masih harus berjuang.
Bantuan diharapkan dapat menjadi dukungan moral bagi petugas yang setiap hari harus berjuang membantu pasien terinfeksi. Bantuan diserahkan oleh Tim MNC Peduli dan Lotte Mart pada 25 September 2020 kepada perwakilan RS Hermina Kemayoran.
“Kami memberi apresiasi kepada Lotte Mart dan MNC Peduli yang sudah begitu peduli dengan kondisi seperti sekarang ini seperti kita ketahui bahwa kondisi Pandemi ini menimbulkan kesulitan bagi masyarakat jadi dengan adanya bantuan ini kami sangat menghargai atas nama manajemen rumah sakit Hermina Kemayoran kami sangat berterimakasih atas kepedulian ini” ujar drg. Sri Kuswahyuni selaku Wakil Direktur Umum RS Hermina.
Sri berharap agar Pandemi ini cepat berakhir dan juga masyarakat tetap sadar untuk menjaga dan memproteksi diri dengan protokol yang telah diterapkan yaitu menjaga jarak, memakai masker dan juga cuci tangan.
Direktur Marketing Lotte Mart dan Lotte Grosir Indonesia, Evi Lionawan mengungkapkan harapannya dalam masa pandemi ini. “Karena pandemi atau bencana tidak bisa kita perangi sendiri, kita harus bahu membahu menjadi satu. Kita bisa apa ya kita coba bantu semaksimal kami. Kalau semua orang mempunyai pemikiran seperti ini saya rasa Indonesia akan cepat pulih” ujar Evi.
Jessica Tanoesoedibjo, Ketua MNC Peduli mengungkapkan bahwa MNC Peduli akan terus membantu tenaga medis dan medis selama pandemi Covid-19. “Disini kita memberikan bantuan tersebut terutama yang menengah kebawah secara perekonomian. Kita mengetahui di masa pandemi ini kan tim medis dan petugas lainnya berjuang terus untuk membantu memerangi Covid-19 ini”
MNC Peduli dan Lotte Mart telah menyalurkan 2000 bingkisan ke berbagai elemen masyarakat di berbagai kota dari Jakarta, Bogor hingga Makassar.
(ziz)