Kemeriahan Indonesia Television Awards 2020 Bertabur Bintang

Sabtu, 26 September 2020 - 10:20 WIB
ITA memberikan 12 kategori penghargaan bagi program televisi dan insan pertelevisian di Indonesia.
click to zoom
Dari jumlah tersebut, delapan kategori merupakan program televisi dan empat kategori individu. ITA 2020 juga menghadirkan kategori baru yang berbeda, yaitu newsia dan figur publik inspiratif.
click to zoom
Adapun program dan individu yang berhak masuk nominasi ITA 2020 adalah yang tayang di TV selama periode 1 Juli 2019 hingga 30 Juni 2020.
click to zoom
Berbeda dengan program penghargaan sejenis, penentuan nominasi ITA 2020 tidak didasarkan pada rating program, melainkan survei top of mind masyarakat mengenai program televisi dan insan pertelevisian terpopuler dari semua saluran TV yang ada di Indonesia.
click to zoom
urvei dilakukan lembaga independen Roy Morgan dengan wilayah cakupan survei lebih banyak dibandingkan survei kepemirsaan televisi lain, yaitu di 28 kota dari 17 provinsi.
click to zoom
Raja Dangdut Rhoma Irama saat kolaborasi dengan Lyodra dalam ajang Indonesian Television Awards (ITA) 2020 di MNC Studios Kebon Jeruk, Jakarta, Jumat (25/09/2020).
click to zoom
Raja Dangdut Rhoma Irama saat kolaborasi dengan Lyodra dalam ajang Indonesian Television Awards (ITA) 2020 di MNC Studios Kebon Jeruk, Jakarta, Jumat (25/09/2020). ITA memberikan 12 kategori penghargaan bagi program televisi dan insan pertelevisian di Indonesia. Dari jumlah tersebut, delapan kategori merupakan program televisi dan empat kategori individu. ITA 2020 juga menghadirkan kategori baru yang berbeda, yaitu newsia dan figur publik inspiratif.

Adapun program dan individu yang berhak masuk nominasi ITA 2020 adalah yang tayang di TV selama periode 1 Juli 2019 hingga 30 Juni 2020.Berbeda dengan program penghargaan sejenis, penentuan nominasi ITA 2020 tidak didasarkan pada rating program, melainkan survei top of mind masyarakat mengenai program televisi dan insan pertelevisian terpopuler dari semua saluran TV yang ada di Indonesia. Survei dilakukan lembaga independen Roy Morgan dengan wilayah cakupan survei lebih banyak dibandingkan survei kepemirsaan televisi lain, yaitu di 28 kota dari 17 provinsi.
(sra)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More