Laboratorium MUTU Jadi Lab Uji Pertama di Indonesia yang Terakreditasi dari KAN

Rabu, 31 Mei 2023 - 14:46 WIB
Petugas saat melakukan pemeriksaan sampel di Laboratorium MUTU International, Cimanggis, Depok, Jawa Barat (29/5/2023).
click to zoom
Petugas saat melakukan pemeriksaan sampel di Laboratorium MUTU International, Cimanggis, Depok, Jawa Barat (29/5/2023).
click to zoom
Petugas saat melakukan pemeriksaan sampel di Laboratorium MUTU International, Cimanggis, Depok, Jawa Barat (29/5/2023).
click to zoom
Petugas saat melakukan pemeriksaan sampel di Laboratorium MUTU International, Cimanggis, Depok, Jawa Barat (29/5/2023).

Laboratorium Uji MUTU International menjadi laboratorium uji pertama di Indonesia yang mendapatkan akreditasi ISO/IEC 17025 dari Komite Akreditasi Nasional (KAN). Dengan nomor akreditasi LP-001-IDN.

Laboratorium Uji MUTU International melakukan analisis rutin dengan mengacu pada metode acuan dari Standar Nasional Indonesia (SNI), Japanese Agricultural Standard (JAS), Japanese Industrial Standard (JIS), American Society for Testing and Materials (ASTM), British Standard-Europaischen Normen (BS-EN), American Public Health Association (APHA), Association of Official Agricultural Chemists (AOAC), International Standard Organization (ISO), Australia/New Zealand Standard (AS/NZS), serta metode internasional lainnya.

Laboratorium Uji MUTU International memiliki 4 laboratorium spesialisasi, sesuai dengan bidang pengujiannya yaitu Laboratorium Produk Kehutanan, Laboratorium Analisis Umum dan Pangan, Laboratorium Lingkungan dan Laboratorium Mikrobiologi.

Selain itu, laboratorium MUTU didukung dengan tenaga profesional yang disesuaikan dengan kebutuhan pengujian. Alat-alat di Laboratorium Uji MUTU International juga merupakan yang terbaik dan terkini di kelasnya.

Foto/Aldhi Chandra Setiawan
(sra)
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More