Dukung Program Kewirausahaan, Bank Danamon Donasikan 67 Kambing Ternak ke Ponpes Fadhlul Fadhlan Semarang

Rabu, 16 Agustus 2023 - 11:40 WIB
Direktur Syariah & Sustainability Finance Bank Danamon Herry Hykmanto (kanan) secara simbolik menyampaikan donasi 67 kambing ternak guna mendukung Program Kewirausahaan Berbasis Pendidikan di Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan.
click to zoom
PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) menyelaraskan inisiatif tanggung jawab sosial perusahaan dengan mendukung pengembangan bisnis berkelanjutan.
click to zoom
SEMARANG - PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) melalui program Danamon Peduli, sebagai bentuk kegiatan CSR Perusahaan, selain secara aktif mengampanyekan inisiatif penurunan kadar emisi karbon, juga memberikan perhatian khusus terhadap isu pendidikan.

Dalam rangkaian kegiatan Peduli Lingkungan 2023, Danamon Regional Jawa Tengah mendonasikan 67 kambing ternak sebagai dukungan Program Kewirausahaan Berbasis Pendidikan yang dirintis Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan Semarang, Jawa Tengah.

Penyerahan donasi dilaksanakan pada Rabu, 16 Agustus 2023 di Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan Semarang yang dihadiri oleh Direktur Syariah dan Sustainability Finance Danamon Herry Hykmanto, Regional Corporate Office Danamon Jawa Tengah Samuel Sugeng Rijadi, Sustainability Finance Head Danamon Abdul Hadi, Sharia Funding Business Head Danamon Merci Santi Adriani, serta pendiri dan pengasuh Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan Semarang KH. Fadlolan Musyaffa.

Program ini bertujuan untuk memberikan pelatihan kewirausahaan kepada para santri dengan pendekatan pendidikan yang komprehensif, dan diharapkan tidak hanya membantu para santri untuk menjadi wirausahawan yang sukses, tetapi juga meningkatkan kemandirian mereka dan memberikan kontribusi positif pada perekonomian lokal dan juga nasional.
(rat)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More