Hapus Insiden Memalukan, Femke Bol Sabet Emas Kejuaraan Dunia Atletik

Jum'at, 25 Agustus 2023 - 07:09 WIB
Femke Bol beradu cepat dengan pelari Amerika Serikat Shamier Little pada final lari gawang 400 meter putri
click to zoom
Femke Bol finis terdepan pada final lari gawang 400 meter putri
click to zoom
Selebrasi pelari Belanda Femke Bol seusai memenangkan nomor lari gawang 400 meter putri
click to zoom
Femke Bol finis terdepan pada final lari gawang 400 meter putri
click to zoom
BUDAPEST - Selebrasi pelari Belanda Femke Bol seusai memenangkan nomor lari gawang 400 meter putri di National Athletics Centre, Budapest, Hungaria, Kamis (24/8/2023) waktu setempat.

Pelari berusia 23 tahun, yang menduduki peringkat kedua dunia tahun lalu dan ketiga pada Olimpiade Tokyo 2020, sejajar dengan pelari Amerika Serikat Shamier Little hingga sesaat sebelum home straight, namun ia melepaskan diri dengan cepat untuk melewati garis dengan waktu 51,70 detik.

Raihan ini merupakan pertama kali bagi Femke Bol menyabet medali emas pertamanya di Kejuaraan Dunia Atletik sekaligus melupakan insiden memalukan pada nomor estafet beregu pekan lalu. Bol, pelari terakhir tim Belanda, terjatuh hanya beberapa meter dari garis finis saat berlomba untuk mendapatkan emas di nomor estafet campuran 4x400m pada malam pembukaan kejuaraan dunia.

FOTO : REUTERS/Sarah Meyssonnier, Marton Monus, Bernadett Szabo
(ary)
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More