Bayer Indonesia Lakukan Program Cegah COVID-19 Berbasis Komunitas

Kamis, 14 Mei 2020 - 16:59 WIB
Direktur Pencegahan dan Kesiapsiagaan BNPB Eny Supartini (tengah) hadir dalam kunjungan untuk mengawasi pelaksanaan program dari Bayer Indonesia bagi masyarakat Penjaringan pada 1 Mei 2020. Program dijalankan melalui Yayasan Mercy Corps Indonesia. Dalam kunjungan itu, juga diadakan serah terima bantuan yang diwakili oleh Ade Soekadis, Direktur Eksekutif Yayasan Mercy Corps Indonesia (kiri) dan perwakilan warga Kelurahan Penjaringan.
click to zoom
Direktur Pencegahan dan Kesiapsiagaan BNPB Eny Supartini mencoba langsung bantuan fasilitas cuci tangan komunal dari Bayer Indonesia untuk masyarakat Kelurahan Penjaringan, Jakarta Utara.
click to zoom
Petugas melakukan penyemprotan disinfektan di rumah petani di daerah Purworejo, Jawa Tengah.
click to zoom
Warga mencoba fasilitas cuci tangan sebagai salah satu bagian dari program pencegahan penyebaran Covid-19 di Grobogan, Jawa Tengah.
click to zoom
Bayer Indonesia berinisiatif mendukung pemerintah untuk melandaikan kurva insiden COVID-19 di Indonesia dengan melakukan program mitigasi melalui kegiatan CSR cegah COVID19 berbasis komunitas yang berfokus pada dua area intervensi yaitu Kelurahan Penjaringan, Jakarta Utara dan area pertanian di 45 kabupaten di Jawa Tengah.

Jakarta, khususnya Kelurahan Penjaringan dipilih karena Jakarta adalah episentrum pandemik, dan Penjaringan adalah daerah padat penduduk. Jawa Tengah dipilih karena 75% petaninya berusia diatas 45 tahun, usia rentan tertular COVID-19. Sebanyak 38.500 orang telah menerima manfaat program Bayer Indonesia tersebut.

Presiden Direktur Bayer Indonesia Angel Michael Evangelista mengatakan, Bayer bertanggung jawab untuk secara aktif terlibat dalam mencegah penyebaran virus penyebab COVID-19. Tujuan adalah untuk melindungi komunitas yang rentan, sehingga mereka dapat menjangkau akses ke pendidikan dan informasi tentang COVID-19 serta fasilitas yang tepat untuk mendukung mereka melawan penyakit tersebut, seperti nutrisi yang baik, fasilitas cuci tangan, dan penyemprotan disinfektan.

Dengan aktivitas mitigasi ini, diharapkan dapat membantu melandaikan kurva insiden COVID-19 dan meringankan beban fasilitas dan petugas kesehatan.

Bayer Indonesia menunjuk Yayasan Mercy Crop Indonesia untuk melaksanakan 3 kegiatan utama di kelurahan Penjaringan, Jakarta Utara mulai tanggal 19 Maret–19 Mei 2020 yaitu membangun 30 fasilitas cuci tangan komunal di lokasi strategis dan mobilitas tinggi, edukasi dan kampanye penyadaran COVID-19 dengan mencetak dan memasang materi KIE (komunikasi, informasi dan edukasi) di lokasi strategis dengan mobilitas tinggi seperti kantor kelurahan, pos kamling, wilayah pertokoan, gang yang sering dilalui warga, tempat berkumpul warga, dan WC umum serta distribusi vitamin dan analgesik kepada warga yang rentan terpapar risiko COVID-19 seperti ibu hamil, orang usia lanjut, orang berusia di bawah 70 tahun namun dengan risiko kesehatan.
(rat)
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More