Asyiknya Menikmati Wisata Digital Pasar Karetan Boja Kendal

Rabu, 28 Oktober 2020 - 12:30 WIB
Pengunjung bersantai di atas hammock di bawah rindangnya pohon karet
click to zoom
Pengunjung bersantai di atas hammock di bawah rindangnya pohon karet
click to zoom
Pengunjung bermain ayunan sambil menikmati keindahan alam
click to zoom
Pengunjung bermain ayunan sambil menikmati keindahan alam
click to zoom
Pasar Karetan merupakan destinasi wisata digital di mana pengunjung dapat menikmati suasana alam seperti hutan karet, sawah, bahkan angsa, burung dan sapi dalam kandang.
click to zoom
Kuliner tradisional khas Pasar Karetan bakso batok dan es rambut bidadari
click to zoom
Kuliner tradisional khas Pasar Karetan bakso batok dan es rambut bidadari
click to zoom
Kuliner tradisional khas Pasar Karetan bakso batok dan es rambut bidadari
click to zoom
Panahan menjadi salah satu spot menarik bagi pengunjung
click to zoom
Panahan menjadi salah satu spot menarik bagi pengunjung
click to zoom
Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, menambah satu lagi destinasi wisata yang layak untuk dikunjungi. Adalah Pasar Karetan Boja, destinasi wisata pasar digital yang berlokasi di Dusun Segrumung, Desa Meteseh, Kecamatan Boja.

Pasar Karetan merupakan destinasi wisata digital di mana pengunjung dapat menikmati suasana alam seperti hutan karet, sawah, bahkan angsa, burung dan sapi dalam kandang. Tak hanya itu, pengunjung juga bisa menikmati beragam kuliner tradisional, diantaranya bakso batok, es rambut bidadari, pepes wader, bandeng bakar dan berbagai masakan menarik lainnya.

Untuk melakukan transaksi di Pasar Karetan ini, pengunjung harus menukar mata uang rupiah dengan girik yang terdiri dari pecahan: 2,5; 5; 10; 50 dan 100.

Selain itu, di pasar yang awalnya adalah sebuah villa bernama Radja Pendapa ini terdapat sejumlah permainan tradisional yang bisa dicoba, seperti engklek, dakon atau congklak, mewarnai layang-layang, ayunan, hammock maupun memanah.

Kemudian di posisi pusat pasar, terdapat plaza yang dilengkapi panggung tempat pengisi acara atau narasumber, yang berbeda setiap kali event. Menariknya, destinasi pasar digital yang hanya buka jam 06.00—12.00 WIB di hari Minggu ini selalu berganti tema.
(rat)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More