Penampakan Kapal Kargo Dali Tabrak Jembatan Baltimore di Amerika Serikat

Rabu, 27 Maret 2024 - 00:44 WIB
Penampakan kapal kargo Dali yang menabrak Jembatan Francis Scott Key hingga runtuh di Baltimore, Maryland, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Julia Nikhinson
click to zoom
Penampakan kapal kargo Dali yang menabrak Jembatan Francis Scott Key hingga runtuh di Baltimore, Maryland, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Julia Nikhinson
click to zoom
Penampakan kapal kargo Dali yang menabrak Jembatan Francis Scott Key hingga runtuh di Baltimore, Maryland, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Julia Nikhinson
click to zoom
Pemandangan udara dari kapal kargo Dali yang menabrak Jembatan Francis Scott Key hingga runtuh di Baltimore, Maryland, AS, 26 Maret 2024, dalam gambar yang diambil dari sebuah video. ABC AFFILIATE WJLA via REUTERS.
click to zoom
Pemandangan udara dari kapal kargo Dali yang menabrak Jembatan Francis Scott Key hingga runtuh di Baltimore, Maryland, AS, 26 Maret 2024, dalam gambar yang diambil dari sebuah video. ABC AFFILIATE WJLA via REUTERS.
click to zoom
Jembatan di kota Baltimore, Amerika Serikat (AS) ambruk usai ditabrak kapal kargo berbendera Singapura. Ternyata kapal itu hendak menuju Sri Lanka.

Dilansir Reuters, Selasa (26/3/2024), insiden ini terjadi pada 01.30 waktu setempat. Kapal itu menabrak Jembatan Francis Scott Key di Baltimore.

Para kru penyelamat mendapatkan kabar mengenai insiden tersebut melalui sambungan telepon darurat 911 pada pukul 1 dini hari waktu setempat, usai sebuah kapal kargo menabrak jembatan itu.

Terdapat 20 orang yang diduga tenggelam karena kejadian tragis tersebut.

Jembatan empat jalur ini membentang di atas Sungai Patapsco dan berfungsi sebagai jalur utama penyeberangan terluar pelabuhan Baltimore.

Jembatan yang dikenal dengan nama lengkap Francis Scott Key Bridges ini juga menjadi penghubung vital jalur Interstate-695 atau Baltimore Beltway.

Foto Reuters
(sra)
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More