Kembali Gelar AKJJ, JAPFA Edukasi Pentingnya Protein Hewani Melalui Produk Hilir

Kamis, 08 Agustus 2024 - 17:32 WIB
PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JAPFA) kembali menggelar Apresiasi Karya Jurnalistik JAPFA (AKJJ) setelah sukses digelar untuk pertama kali pada 2022 lalu.
click to zoom
Dengan mengusung tema Tingkatkan Gizi Masyarakat Indonesia Melalui Hilirisasi Produk Peternakan, AKJJ terbuka bagi semua jurnalis dari seluruh Indonesia. Periode pendaftaran dan pengumpulan karya dimulai hari ini hingga 20 September 2024. Terdapat tiga kategori perlombaan yakni Karya Jurnalistik Cetak, Karya Jurnalistik Online dan Karya Jurnalistik Foto, dengan total hadiah lebih dari 130 juta rupiah.
click to zoom
Tahun ini merupakan kali kedua AKJJ dilaksanakan sebagai wujud apresiasi dan penghargaan JAPFA atas dedikasi jurnalis yang senantiasa menyampaikan informasi-informasi faktual dan mengedukasi masyarakat. Salah satunya adalah informasi mengenai manfaat protein hewani bagi tubuh.
click to zoom
PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JAPFA) kembali menggelar Apresiasi Karya Jurnalistik JAPFA (AKJJ) setelah sukses digelar untuk pertama kali pada 2022 lalu. Dengan mengusung tema “Tingkatkan Gizi Masyarakat Indonesia Melalui Hilirisasi Produk Peternakan”, AKJJ terbuka bagi semua jurnalis dari seluruh Indonesia. Periode pendaftaran dan pengumpulan karya dimulai hari ini hingga 20 September 2024. Terdapat tiga kategori perlombaan yakni Karya Jurnalistik Cetak, Karya Jurnalistik Online dan Karya Jurnalistik Foto, dengan total hadiah lebih dari 130 juta rupiah.

Tahun ini merupakan kali kedua AKJJ dilaksanakan sebagai wujud apresiasi dan penghargaan JAPFA atas dedikasi jurnalis yang senantiasa menyampaikan informasi-informasi faktual dan mengedukasi masyarakat. Salah satunya adalah informasi mengenai manfaat protein hewani bagi tubuh. Dengan tema yang diusung tahun ini, JAPFA ingin menunjukkan komitmennya dalam mendukung upaya pemerintah untuk meningkatkan status gizi masyarakat dan menurunkan angka stunting di Indonesia. Hal ini juga sejalan dengan strategi perusahaan di tahun ini dalam memperkuat sektor hilirnya melalui JAPFA Food.

Untuk semakin mendekatkan diri kepada masyarakat, JAPFA memiliki gerai ritel, baik offline maupun online yakni Best Meat dan Japfa Food Online. Gerai tersebut melakukan penjualan untuk produk-produk yang diproduksi oleh unit-unit usaha. Saat ini terdapat sebanyak 218 gerai Best Meat yang tersebar di seluruh Indonesia. Selain menggarap pasar offline, JAPFA juga mengembangkan pemasaran di jalur daring melalui Japfa Food Online. JAPFA Food juga terus melakukan inovasi dan pengembangan produk, salah satunya dengan peluncuran ayam probiotik dengan brand “Olagud” pada pertengahan tahun ini.

Sebagai perusahaan nasional, JAPFA beroperasi di seluruh wilayah Indonesia dengan komitmen untuk menyediakan protein hewani yang berkualitas dan terjangkau. Dalam memproduksi rangkaian produk pangannya, JAPFA mematuhi standar keamanan dan kualitas yang ketat. Hal ini didukung dengan sistem produksi yang efisien, sehingga produk yang dihasilkan aman, sehat dan berkualitas tinggi.
(sra)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More