Berikan Pandangan Soal Pendidikan, Angkatan Muda Muhammadiyah Apresiasi Cagub Hamzah Isa

Selasa, 29 Oktober 2024 - 21:01 WIB
Calon Gubernur (Cagub) Gorontalo Hamzah Isa memberikan pandangannya pada acara Uji Kelayakan dan Adu Gagasan Calon Gubernur bertajuk Carut Marut Dunia Pendidikan Gorontalo: Apa Komitmen Pasangan Calon?.
click to zoom
Calon Gubernur (Cagub) Gorontalo Hamzah Isa memberikan pandangannya pada acara Uji Kelayakan dan Adu Gagasan Calon Gubernur bertajuk Carut Marut Dunia Pendidikan Gorontalo: Apa Komitmen Pasangan Calon?.
click to zoom
Diskusi yang diadakan oleh Angkatan Muda Muhammadiyah Provinsi Gorontalo pada Senin (29/10/2024) itu berlangsung di Universitas Muhammadiyah Gorontalo.
click to zoom
Cagub Hamzah Isa pada kesempatan itu berupaya untuk memberikan solusi bagi pendidikan Gorontalo yang selama ini dirasa masih jauh dari kata-kata maju.
click to zoom
GORONTALO - Calon Gubernur (Cagub) Gorontalo Hamzah Isa memberikan pandangannya pada acara Uji Kelayakan dan Adu Gagasan Calon Gubernur bertajuk ‘Carut Marut Dunia Pendidikan Gorontalo: Apa Komitmen Pasangan Calon?’.

Diskusi yang diadakan oleh Angkatan Muda Muhammadiyah Provinsi Gorontalo pada Senin (29/10/2024) itu berlangsung di Universitas Muhammadiyah Gorontalo.

“Kami sudah dengar tentang visi misi dari Pak Hamzah Isa mengenai pendidikan. Jadi menurut kami, cukup bagus. Tinggal bagaimana penerapannya ke depan nanti,” ujar salah satu peserta diskusi, Iqbal Saleh.

“Saya harap direalisasikan dengan baik terutama mengenai pendidikan,” lanjutnya.

Cagub Hamzah Isa pada kesempatan itu berupaya untuk memberikan solusi bagi pendidikan Gorontalo yang selama ini dirasa masih jauh dari kata-kata maju.

“Jadi fokusnya carut-marutnya pendidikan Gorontalo. Saya sebetulnya mempertanyakan, saya tidak melihat adanya carut marut, tapi yang ada animo atau minat sekolah kurang,” kata Cagub Hamzah Isa.

Menurutnya yang selama ini menjadi masalah bagi pendidikan Gorontalo adalah soal ekonomi misalnya seperti banyak pungutan dan beban biaya di sekolah.

“Oleh karena itu, kita dari HIBAH (Hamzah Isa-Abdurrahman Bahmid) kita rangsang mereka untuk masuk sekolah. Kita kasih seragam gratis, kita kasih pendidikan untuk meningkatkan skill agar mereka bisa cari uang sendiri,” terangnya.

Dengan peningkatan skill, Cagub Hamzah Isa berharap nantinya para pelajar bisa mencari uang sendiri saat kuliah jadi mereka bisa membiayai dirinya sendiri.

“Begitu pula dalam pendidikan non formal, kita akan memfokuskan pada vokasi dan pelatihan kerja, keahlian sehingga pada saatnya nanti sesuai dengan program kita dalam meningkatkan peran swasta dalam perekonomian itu anak-anak Gorontalo bisa ikut di dalamnya,” ucap Cagub Hamzah Isa.

Bukan tanpa alasan Cagub Hamzah Isa mendorong putra-putri Gorontalo untuk memiliki keahlian, ia tidak ingin nantinya mereka hanya menjadi penonton di provinsinya sendiri.

“Kalau tidak tenaga ahli akan didatangkan dari luar dan kita hanya jadi penonton. Nah, ini juga satu ancaman yang harus kita antisipasi manakala peranan swasta dalam perekonomian khususnya para investor masuk itu nanti kita akan jadi warga yang terpinggirkan,” tutupnya.

Cagub Hamzah Isa saat ini sedang mencalonkan diri bersama Calon Wakil Gubernur Abdurrahman Bahmid untuk maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024-2029.

Banyak kalangan menilai duet Hamzah Isa-Abdurrahman Bahmid sebagai solusi bagi Provinsi Gorontalo karena memiliki rekam jejak yang bersih dan merupakan perpaduan antara pengusaha sukses dengan tokoh agama Islam.
(sra)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Foto Terkait
Foto Terpopuler
Foto Terkini More