Geliat Pasar Properti Perkantoran Mulai Bergerak
Kamis, 04 Februari 2021 - 19:42 WIB
Direktur Pemasaran PT Intiland Grande, anak usaha Intiland Harto Laksono, berbincang dengan karyawati di salah satu unit perkantoran strata-title di Spazio Tower, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (04/2/2021). Tingkat permintaan terhadap pasar perkantoran sempat mengalami kontraksi dan penurunan sejak tahun lalu akibat Covid-19. Namun pada awal tahun 2021, ada tanda-tanda permintaan ruang perkantoran di Surabaya berangsur-angsur mengalami tren positif.
Harto Laksono menuturkan, gedung perkantoran strata-title yang dikembangkan Intiland diserap pasar dengan cukup baik. Hingga saat ini, unit-unit kantor di Spazio Tower telah terjual sebanyak 70% sejak diluncurkan dan sebagian besar unitnya telah diserahterimakan kepada pembeli. Terdapat lebih dari 60% dipakai sendiri oleh pemilik
Kantor tersebut difungsikan bukan untuk operasional, namun lebih sebagai kantor representatif untuk bertemu dengan investor atau calon konsumen dari produk mereka sebelum berkunjung ke lokasi pabrik.
Mengantisipasi potensi tersebut, Intiland menyiapkan beberapa strategi khusus untuk menarik bagi konsumen dan investor. Seperti program investasi dengan penawaran rental guarantee 30% dalam tiga tahun, kemudahan cara bayar uang muka 20% diangsur selama 4 kali, promo bunga khusus dengan kredit investasi Bank BCA, serta menyediakan finished unit dengan lantai dan plafon.
Harto Laksono menuturkan, gedung perkantoran strata-title yang dikembangkan Intiland diserap pasar dengan cukup baik. Hingga saat ini, unit-unit kantor di Spazio Tower telah terjual sebanyak 70% sejak diluncurkan dan sebagian besar unitnya telah diserahterimakan kepada pembeli. Terdapat lebih dari 60% dipakai sendiri oleh pemilik
Kantor tersebut difungsikan bukan untuk operasional, namun lebih sebagai kantor representatif untuk bertemu dengan investor atau calon konsumen dari produk mereka sebelum berkunjung ke lokasi pabrik.
Mengantisipasi potensi tersebut, Intiland menyiapkan beberapa strategi khusus untuk menarik bagi konsumen dan investor. Seperti program investasi dengan penawaran rental guarantee 30% dalam tiga tahun, kemudahan cara bayar uang muka 20% diangsur selama 4 kali, promo bunga khusus dengan kredit investasi Bank BCA, serta menyediakan finished unit dengan lantai dan plafon.
(sra)