Podcast Semakin Diminati Kaum Millenial
Rektor Universitas Dr. Soetomo Surabaya Siti Marwiyah (kiri), berbincang santai dengan anggota Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Communication Photography Club (Ciphoc) dalam sesi siaran audio internet (Podcast), di halaman kampus Unitomo Surabaya, Jawa Timur, Jumat (27/8/2021). Beberapa tahun belakangangan ini, Podcast semakin diminati para milenial.
Merujuk laporan dari Nielsen, jumlah pendengar podcast tumbuh lebih dari 3,6 juta. Dalam sepekan, jumlah episode yang didengar meningkat sekitar 10 persen. Laporan laman podcastinsight.com, juga menunjukkan peningkatan. Terdapat lebih dari 30 juta episode di seluruh dunia dengan lebih dari 20 persen pengguna Spotify di Indonesia berusia 20-25 tahun mendengarkan podcast setiap bulan, lebih tinggi dari rata-rata global.