Gelar IPO dengan Tawarkan Saham Hingga 25 Persen untuk Perkuat Kinerja Anak Usaha
Founder & CEO PT Widodo Makmur Perkasa Tbk Tumiyana (tengah), Corporate Secretary Puti Retno Ali (kiri), Chief Financial Officer Eko A. Andri ana (kedua kiri), Chief Marketing Officer Suyatmi (kedua kanan) dan C.O.O Investor Relation, International Marketing Support, and Finance Mega Nurfitriyana usai melangsungkan penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) dengan melepas sebanyak-banyaknya 25 persen saham di Jakarta. Kamis (28/10/2021). Perseroan akan menawarkan saham-saham tersebut kepada investor domestik dan internasional. Perusahaan holding ini membawahi lima lini bisnis, yaitu peternakan sapi terintegrasi, pengolahan makanan berbasis daging (meat processing), peternakan ayam terintegrasi, komoditas pertanian, serta konstruksi dan energi terbarukan.