Program Bulan Imunisasi Anak Nasional di Jakarta
Petugas saat memberikan suntikan dosis vaksin Campak-Rubela pada balita dalam program Bulan Imunisasi Anak Nasional di RPTRA Kebon Pala, Jakarta Timur, Selasa (2/8/2022).
Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) adalah kegiatan pemberian imunisasi tambahan Campak-Rubela dan pemberian imunisasi pada anak yang belum mendapatkan imunisasi lengkap.
Tujuan pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) yakni :
1. Mencapai dan mempertahankan kekebalan populasi yang tinggi.
2. Menghentikan transmisi virus Campak dan Rubela setempat (indigenous) di semua kabupaten/kota di wilayah Indonesia pada tahun 2023 dan mendapatkan sertifikasi eliminasi.
3. Mempertahankan Indonesia bebas Polio dan mewujudkan eradikasi Polio global pada tahun 2026.
4. Mengendalikan penyakit Ditteri dan Pertusis.