Telusur Kultur Angkat Lukisan di Belakang Truk Jadi Motif Pakaian
Sejumlah sopir berpose mengenakan pakaian bermotif yang diangkat dari ragam lukisan di belakang truk dan angkutan, Rabu (21/9/2022). Fashion bermotif unik tersebut merupakan karya pengrajin Purbalingga dari Telusur Kultur, salah satu brand lokal di bidang fashion Indonesia.
Pada perilisan produk terbarunya, Telusur Kultur bagi-bagi “Truk Oleng” karya pengrajin asal Purbalingga. Hadiah tersebut diberikan kepada 100 pembeli pertama.
Menurut Rinaldi, tim dari Telusur Kultur, tulisan-tulisan unik dibelakang bak truk dan angkot tidak terlepas dari keresahan yang dialami oleh para sopir. Sehingga jika diangkat menjadi produk pakaian akan lebih relevan dan mudah diterima untuk masyarakat luas.
Tidak terbatas di produk pakaian, nantinya Telusur Kultur juga terus menyuarakan nilai budaya tiap daerah di Indonesia lewat berbagai produk, seperti makanan, minuman, hingga konten-konten berbasis edukasi.
Telusur Kultur berharap bisa menjadi brand lokal yang mampu memperkenalkan budaya Indonesia tidak hanya di dalam negeri, tapi hingga ke kancah Internasional.
Selain terinspirasi dari lukisan di belakang truk dan angkutan yang sering ditemukan setiap hari, brand lokal Indonesia ini pun memiliki koleksi lainnya dengan motif yang tak kalah unik.
Seperti yang terlihat digunakan oleh Sandiaga Uno dalam beberapa kesempatan. Sandiaga sering terlihat mengenakan kemeja “Rasa Nusantara” yang bermotif aneka makanan Indonesia. Foto/Ali Masduki