Pameran Lukisan Oliver Wihardja 'Berjalan Bersama Tuhan'
Pengunjung saat melihat pameran lukisan dan video animasi yang di produksi oleh Seniman muda asal Jakarta, Oliver Wihardja, selama masa pandemi dua tahun belakangan di Jakarta. Sabtu, (15/10/2022). Ollie mulai melukis sejak usia 6 tahun sebagai bagian dari terapi sensory-nya, Terlahir sebagai anak berkebutuhan khusus, bakat dan ketertarikan Ollie terhadap dunia lukis terlihat sejak kanak-kanak.
Salah satu tonggak pencapaiannya adalah ketika mendapatkan First Prize award utk Visual Arts di ANCA World Autism Festival yang digelar di Vancouver, Canada, pada 2017 silam.
Di seri karyanya kali ini, banyak mengambil cerita-cerita dalam Alkitab Injil sebagai tema lukisannya. Itu juga yang menjadi dasar dari penamaan judul pameran, yang bisa diintepretasikan sebagai “berjalan bersama Tuhan”.
Lukisan Ollie yang dipamerkan seluruhnya akan dijual, dan 50 persen dari hasil penjualannya akan disumbangkan ke lembaga amal. Dua lukisan Ollie, yang berjudul “The Last Supper” dan “The Secret Garden” akan dilelang di sebuah acara amal yang hasilnya akan digunakan untuk pembangunan gereja di Sumba.