Kerusakan Akibat Badai Hans Hantam Norwegia
OSLO - Rumah hancur setelah badai Hans mengamuk di Valdres, Oslo, Norwegia, Selasa (8/8/2023) waktu setempat. Otoritas setempat mengevakuasi ratusan warga di berbagai lokasi pada hari kedua hujan lebat yang menyebabkan tanah longsor saat badai Hans melanda wilayah Nordik.
Angin kencang, hujan lebat, dan tanah longsor melanda beberapa bagian wilayah Nordik, memutus kabel listrik, membanjiri desa, dan membuat transportasi umum terhenti di daerah yang paling parah terkena dampak.
Badai, yang disebut "Hans", menghantam Swedia pada Minggu (6/8) malam dan mencapai Norwegia pada Senin (7/8), dengan sebagian Denmark dan Finlandia juga terpengaruh.
Di Norwegia selatan, banjir dan tanah longsor memblokir jalan dan menghentikan layanan kereta utama.
Di kota Valdres tanah longsor merobohkan sebuah rumah, tetapi tidak ada yang terluka, dan di Hemsedal sebuah rumah kecil terapung di sungai.
FOTO : NTB/Cornelius Poppe via REUTERS