Kerja Sama Bank DBS Indonesia & Manulife Aset Manajemen Indonesia
Consumer Banking Director PT Bank DBS Indonesia Melfrida Gultom (kanan) bersama CEO & President Director PT Manulife Aset Manajemen Indonesia (MAMI) Afifa (kiri) usai menandatangani kerja sama distribusi reksa dana Manulife Obligasi Negara Indonesia II Kelas Income 2 (MONI II Kelas Income 2) di Jakarta, Kamis (21/11/2024). Bank DBS Indonesia berkolaborasi dengan PT Manulife Aset Manajemen Indonesia (MAMI) dalam mendistribusikan reksa dana share-class terbaru, Manulife Obligasi Negara Indonesia II Kelas Income 2 ('MONI II Kelas Income 2'). Reksa dana MONI II Kelas Income 2 menawarkan fitur pembagian dividen bulanan yang stabil dan terprediksi kepada investor, dirancang khusus bagi mereka yang mencari stabilitas pendapatan jangka panjang melalui digibank by DBS.