Puncak Gunung K2 yang Mematikan Ditaklukan 10 Pendaki Nepal
Tim pendaki Gunung K2 yang berjumlah 10 orang Nepal menjadi yang pertama yang mampu menaklukkan puncak tertinggi kedua di dunia saat musim dingin, mengekspresikan kegembiraan setibanya di Bandara Internasional Tribhuvan di Kathmandu, Nepal, Selasa (26/01/2021). K2 merupakan puncak paling menonjol di sisi pegunungan Himalaya Pakistan dan merupakan gunung tertinggi kedua setelah Everest. K2 merupakan puncak terakhir di atas 8.000 meter (26.240 kaki) yang belum pernah di daki saat musim dingin.
Pendakian ke puncak K2 menjadi keberhasilan yang istimewa bagi 10 pendaki karena berhasil mencapai puncak pada waktu yang bersamaan dan dilakukan saat musim dingin.
REUTERS / Navesh Chitrakar