Ratusan orang memainkan peran masing-masing dalam sebuah pementasan drama kolosal berjudul Perang Lima Hari Lima Malam di Lapangan Griya Agung Palembang, seusai peringatan Detik-Detik Proklamasi di Palembang, Sumatera Selatan, Senin (17/08/2015). Pementasan drama kolosal ini melibatkan 200 orang yang terdiri dari prajurit TNI dari Kodam II/Sriwijaya, organisasi kepemudaan, mahasiswa dan pelajar. Drama Perang Lima Hari Lima Malam bercerita tentang peperangan yang terjadi di wilayah Kota Palembang dalam rangka mengusir penjajah Belanda dari bumi Sumatera Selatan.
Anda punya koleksi foto jalan-jalan yang keren, liburan tak terlupakan, atau foto indah penuh makna?
Kirim foto-foto Anda untuk tampil di GALERIMU SINDOnews.com