Panitia memasang Hansaplast di atas lutut seorang anak yang terluka saat acara Hari Pertolongan Pertama Sedunia 2017 di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Minggu (10/09/2017). Hansaplast bersama Palang Merah Indonesia (PMI) menggelar acara perayaan Hari Pertolongan Pertama Sedunia 2017 dengan menggelar parade oleh Aksi Siaga Hansaplast (murid-murid sekolah dasar yang telah mendapat edukasi mengenai P3K), masyarakat umum, dan sukarelawan PMI serta membagikan 10.000 mini kit P3K di 6 kota di Indonesia.
Anda punya koleksi foto jalan-jalan yang keren, liburan tak terlupakan, atau foto indah penuh makna?
Kirim foto-foto Anda untuk tampil di GALERIMU SINDOnews.com