Menengok wisata Kampung Cokelat di Desa Plosorejo, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar. Dalam setiap hari, agro wisata ini melayani siswa sekolah di Kabupaten dan Kota Blitar untuk belajar wira usaha seputar cokelat.
Tidak hanya cara memilih biji dan merawat tanaman, para siswa juga diajari bagaimana memasarkan beragam cokelat olahan. Tampak para siswa SMA Negeri 4 Kota Blitar belajar menghias cokelat olahan sebelum dipasarkan. (Koran Sindo Jatim/solichan arif)
Anda punya koleksi foto jalan-jalan yang keren, liburan tak terlupakan, atau foto indah penuh makna?
Kirim foto-foto Anda untuk tampil di GALERIMU SINDOnews.com