Ratusan Santri Serbu Gerai Vaksin Merdeka di Muara Angke, Ada Apa?
Jum'at, 06 Agustus 2021 - 11:39 WIB
Ratusan santri dari Pondok Pesantren Nurul Bahri, Muara Angke, berbondong-bondong menyerbu gerai vaksin merdeka yang diselenggarakan oleh Polda Metro Jaya dan Polres Pelabuhan Tanjung Priok di Kantor RW 22 untuk melaksanakan vaksin.
"Para santri dan wali murid tersebut, sangat antusias mengikuti program Vaksin Merdeka yang diselenggarakan oleh Polda Metro Jaya dan Polres Pelabuhan Tanjung Priok. Gerai Vaksin Merdeka yang sampai pada titik-titik perkampungan warga di masing-masing RW, sangat memudahkan masyarakat untuk bisa mendapatkan pelayanan vaksin," kata Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Putu Kholis Aryana, S.I.K, Jumat (6/8), saat pada wartawan Jakarta.
Ratusan santri dan wali murid tersebut dibagi oleh pengurus ponpes perkloter untuk mendatangi gerai-gerai vaksin merdeka yang ada di wilayah Muara Angke. Diketahui gerai vaksin merdeka merupakan strategi akselerasi vaksinasi di DKI yang diinisiasi oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia dengan menghadirkan pelayanan vaksinasi yang tersebar di 900 RW dengan melibatkan 4500 relawan yang terdiri tenaga medis, dokter pelaksana petugas screening, vaksinator dan administrasi.
"Lebih lanjut, kata Putu mengungkapkan Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok mengkungkapkan bahwa jajarannya bersama perangkat RW, RT, Dasawisma, Komunitas Masyarakat terus melakukan sosialisasi bahkan menjemput warganya untuk mendapatkan pelayanan vaksin," ujarnya.
Vaksinasi merupakan salah satu dari tiga pilar utama pemerintah dalam penanganan Pandemi Covid-19, oleh karenanya Polri beserta jajaran terus mendukung pemerintah melalui berbagai strategi dan progam dalam mengakselerasi percepatan vaksinasi di Indonesia.
"Para santri dan wali murid tersebut, sangat antusias mengikuti program Vaksin Merdeka yang diselenggarakan oleh Polda Metro Jaya dan Polres Pelabuhan Tanjung Priok. Gerai Vaksin Merdeka yang sampai pada titik-titik perkampungan warga di masing-masing RW, sangat memudahkan masyarakat untuk bisa mendapatkan pelayanan vaksin," kata Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Putu Kholis Aryana, S.I.K, Jumat (6/8), saat pada wartawan Jakarta.
Ratusan santri dan wali murid tersebut dibagi oleh pengurus ponpes perkloter untuk mendatangi gerai-gerai vaksin merdeka yang ada di wilayah Muara Angke. Diketahui gerai vaksin merdeka merupakan strategi akselerasi vaksinasi di DKI yang diinisiasi oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia dengan menghadirkan pelayanan vaksinasi yang tersebar di 900 RW dengan melibatkan 4500 relawan yang terdiri tenaga medis, dokter pelaksana petugas screening, vaksinator dan administrasi.
"Lebih lanjut, kata Putu mengungkapkan Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok mengkungkapkan bahwa jajarannya bersama perangkat RW, RT, Dasawisma, Komunitas Masyarakat terus melakukan sosialisasi bahkan menjemput warganya untuk mendapatkan pelayanan vaksin," ujarnya.
Vaksinasi merupakan salah satu dari tiga pilar utama pemerintah dalam penanganan Pandemi Covid-19, oleh karenanya Polri beserta jajaran terus mendukung pemerintah melalui berbagai strategi dan progam dalam mengakselerasi percepatan vaksinasi di Indonesia.
(sra)