Polda Jateng Gelar Apel Pasukan Operasi Zebra Candi 2021
Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Abiyoso Seno Aji melakukan inspeksi usai menggelar apel gelar pasukan Operasi Zebra Candi 2021 di Mapolda Jateng, Semarang, Jawa Tengah, Senin (15/11/2021). Direktorat lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jateng menggelar Operasi Zebra Candi 2021 dalam rangka persiapan Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang dilaksanakan mulai Senin (15/11) hingga Minggu (28/11).
Dirlantas Polda Jateng, Kombes Pol Agus Suryo Nugroho mengatakan Operasi Zebra Candi 2021 mengedepankan cara bertindak edukatif, preventif, dan humanis. Sasaran Operasi Zebra Candi adalah mendisiplinkan pengguna jalan baik dalam hal protokol kesehatan dan berlalu lintas. Anggota yang dilibatkan operasi zebra candi berjumlah 294 personel Polda dan personel di 35 Polres jajaran.
Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Abiyoso Seno Aji mengatakan Operasi Zebra Candi merupakan kegiatan tahunan. Namun yang membedakan operasi tahun ini dengan tahun sebelumnya adalah jika sebelumnya ada penegakan hukum namun untuk tahun cara bertindaknya edukatif dan persuasif. Dia mengatakan, petugas yang terlibat operasi yang mendapati adanya pelanggaran hanya memberikan pemahaman, imbauan, dan mengingatkan kepada pengendara agar tidak mengulangi lagi kesalahannya.