Peringatan Hari Pneumonia Sedunia 2024
(ki-ka) Dokter Spesialis Anak Konsultan Respirologi, dr. Wahyuni Indawati, Sp.A(K), Ketua Satgas Imunisasi IDAI, Prof. Dr. dr. Hartono Gunardi, Sp.A(K), dan Country Medical Lead MSD Indonesia, dr. Mellisa Handoko Wiyono berbincang dalam kegiatan media session “World Pneumonia Day” yang diselenggarakan oleh MSD Indonesia di Jakarta, Minggu (17/11/2024). Memperingati Hari Pneumonia Sedunia yang jatuh pada 12 November setiap tahunnya, MSD Indonesia - perusahaan biofarmasi global yang mengembangkan berbagai solusi kesehatan inovatif, kembali mengajak masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan kesadaran terhadap ancaman penyakit pneumonia, serta mengambil langkah pencegahan pneumonia yang akurat, salah satunya melalui vaksinasi PCV.