Perayaan 55 Tahun MMKSI Hadirkan Pengalaman Penuh Percaya Diri Selama IIMS 2025
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali memberikan persembahan terbaik di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 yang akan berlangsung mulai tanggal 13 hingga 23 Februari 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Tahun ini, MMKSI bersuka cita mengundang seluruh pelanggan setia dan calon pelanggan ke salah satu bagian dari perayaan 55 tahun Mitsubishi Motors di Indonesia, sebuah perjalanan yang mencerminkan komitmen kuat MMKSI untuk tumbuh bersama Indonesia. Terletak di Hall A1, booth Mitsubishi Motors menghadirkan pengalaman imersif yang bertajuk “Celebrate Every Journey with Mitsubishi Motors” yang tercermin tidak hanya dari segi produk, tetapi juga melalui layanan purna jual, untuk memastikan pengunjung mendapatkan perjalanan yang lengkap dan berkesan bersama Mitsubishi Motors. Utamanya, persembahan ini dapat dimanfaatkan oleh seluruh pengunjung untuk mencari partner bertualang di masa mudik Lebaran nanti.
Partisipasi MMKSI dalam IIMS 2025 lebih dari sekadar pameran—ini adalah undangan untuk memulai petualangan baru bersama Mitsubishi Motors.
Booth MMKSI menampilkan total 11 unit kendaraan, termasuk model unggulan Xpander, Xpander Cross, Xforce, Pajero Sport, dan Triton, serta 5 unit test drive kendaraan penumpang, yang memungkinkan pengunjung merasakan performa luar biasa, teknologi canggih, dan kenyamanan kendaraan Mitsubishi Motors secara langsung.
Untuk meningkatkan pengalaman pengunjung, MMKSI juga telah menyiapkan berbagai aktivitas interaktif, termasuk tampilan inovatif yang memungkinkan pengunjung untuk mengeksplorasi teknologi terbaru Mitsubishi Motors, area gamifikasi purna jual yang menyenangkan dan edukatif tentang program layanan MMKSI, presentasi produk oleh Rifat Sungkar yang merupakan Brand Ambassador Mitsubishi Motors Indonesia, serta promo penjualan dan purna jual eksklusif yang hanya tersedia selama IIMS 2025.