Menhub Coba Alat Pendeteksi Covid-19 GeNose di Terminal Kampung Rambutan
Minggu, 24 Januari 2021 - 19:08 WIB
A
A
A
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau implementasi dan mencoba alat pendeteksi Covid-19 buatan Indonesia Genose di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta, Minggu (24/1/2021). Alat deteksi virus Corona atau Covid-19 (GeNose) lewat hembusan napas yang dikembangkan Universitas Gadjah Mada (UGM) akan diluncurkan sebanyak 3.000 unit pada Februari.
Alat deteksi Corona GeNose nantinya dijual di kisaran Rp62juta. Alat tersebut dapat mendeteksi virus selama 50 detik, dengan harga tes yang terjangkau sekitar Rp20.000.
(rat)
Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari
Follow