Hasil Pengundian Nomor Urut Pilgub Sulsel 2024: Danny-Azhar di Nomor 1, Andi Sudirman-Fatmawati di Nomor 2
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Selatan telah menggelar pengundian dan pengumuman nomor urut calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel 2024 pada Selasa, 23 September 2024.
Dua pasangan calon yang hadir dalam acara tersebut adalah Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi dan Moh Ramdhan Pomanto-Azhar Arsyad.
Dalam pengundian, pasangan Moh Ramdhan Pomanto-Azhar Arsyad mendapatkan nomor urut 01. Pasangan ini didukung oleh tiga partai politik besar: PDIP, PKB, dan PPP.
Sementara itu, pasangan Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi meraih nomor urut 02, dengan dukungan dari sepuluh partai, yaitu NasDem, Golkar, Gerindra, PKS, Demokrat, PAN, Hanura, Gelora, Perindo, dan PSI.
Acara pengundian ini dibuka secara resmi oleh Ketua KPU Sulsel, Hasbullah, pada pukul 10.00 WITA.
Foto Sindonews/Muchtamir Zaide